Penjelasan dan Pertanyaan Seputar Programmer
Apa yang dimaksud dengan programmer?
Programmer adalah seseorang yang memiliki kemampuan atau skill menulis dan merancang kode program-program (syntax) komputer menggunakan bahasa-bahasa pemrograman komputer (Java, Php, Javascript dll).
Bagaimana menjadi seorang programmer?
- Bulatkan Tekad Ingin Menjadi Programmer.
- Mengerti dan Paham Istilah-istilah Dunia Programming.
- Pilih Salah Satu Bahasa Pemrograman.
- Saatnya Coding.
- Membuat Program Aplikasi Sederhana.
- Gabung Forum atau Grup Pemrograman.
- Buat Portofolio yang Menarik.
- Cari Project Via Situs Online.
Berapa gaji seorang programmer?
Rata-rata gaji awal untuk seorang programmer memang hanya Rp5 juta, tetapi untuk orang yang memiliki pengalaman di profesi ini bisa mendapat penghasilan hingga Rp18 juta.
Apa tugas seorang programmer?
- Mendefinisikan Kebutuhan. Mendefinisikan kebutuhan merupakan tugas utama yang harus dilakukan oleh programmer sebelum membuat aplikasi.
- Merancang Tampilan Program. Tugas programmer berikutnya adalah merancang tampilan program.
- Menulis Kode Program.
- Melakukan Debug Program.
- Menguji Program.
Apa itu coding dan contohnya
Coding yaitu menerjemahkan persyaratan logika dari pseudocode (diagram alur) ke dalam suatu bahasa pemrograman, baik huruf, angka, dan simbol yang membentuk sebuah program. Program disini bisa disebut juga aplikasi. Saat melakukan proses coding kita harus mengikuti syntax (aturan bahasa pemrograman).
Bahasa pemrograman apa yang cocok untuk dipelajari pertama kali?
Bahasa pemrograman C dapat menjadi salah satu bahasa pemrograman untuk yang pertama kali belajar. Mungkin bahasa ini memiliki tingkat kesulitan yang sedikit lebih rumit dibandingkan dengan Phyton, akan tetapi bahasa ini tergolong ke dalam bahasa yang relatif lebih mudah dibandingkan dengan bahasa-bahasa lainnya.
~
Nah itu sedikit ulasan dari Admin, semoga bermanfaat Ya... Terimakasih Sudah Membaca
~
~
Sumber:
• Wikipedia
• Kaskus
• BadoyStudio
• NesabaMedia
Komentar
Posting Komentar