Mengenal Berbagai Jenis Arsitektur Prosesor Android

Android terdiri dari setidaknya 4 jenis Arsitektur Prosesor sehingga menyebabkan Beberapa Aplikasi android tidak kompatibel dengan perangkat lain walaupun memiliki Versi Android yang sama karena perbedaan arsitektur itu. Baik kali ini Admin akan menjelaskan berbagai jenis Arsitektur Prosesor Android Berikut Penjelasannya.

ARM


ARM merupakan sebuah arsitektur dari sebuah prosesor atau microprosesor yang banyak digunakan oleh kebanyakan perangkat mobile saat ini, termasuk smartphone Android alasan nya biaya produksinya murah. CPU yang mereka buat dapat disesuaikan atau hanya dengan memilih salah satu dari desain inti ARM yang mereka miliki.

Jenis Jenis Processor ARM di Android:
ARM-v7a Cortex
Arm-v7a Adalah arsitektur prosesor seluler yang pertama dan tertua yang mendukung rata rata ponsel Android. Tak hanya itu apa yang dijalankan kebanyakan ponsel sekarang. Mobile Chip yang banyak digunakan seperti Qualcomm, Snapdragon, Samsung, Exynos, dan MediaTek adalah semua contoh prosesor berarsitektur ARM.  Kebanyakan chip modern adalah 64-bit, atau ARM64.

Arm-v8a
Kalau versi ini merupakan versi ARM terbaru yang digunakan oleh smartphone keluaran 2017 keatas. Keluaran terbaru jenis ini berbasis 64 bit atau ARM64.

Intel 


Intel Corporation adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di Amerika Serikat dan terkenal dengan rancangan dan produksi mikroprosesor dan mengkhususkan dalam sirkuit terpadu. Intel juga membuat kartu jaringan, chipset motherboard, komponen, dan alat lainnya termasuk Prosesor Mobile.

Jenis Jenis Prosesor Intel di Android:
x86_32 bit
Ini adalah spesifikasi arsitektur untuk chip Intel. Setara Intel di pasar komputer, chip ini jauh lebih umum di handset Android.  Chip ini berbasis 32 bit.

x86_64 bit
Merupakan prosesor Android yang berbasis pada chip Intel 64-bit. Ini merupakan generasi terbaru yang digunakan Intel pada perangkat smartphone nya.

Nah itulah tadi ulasan singkat admin tentang Berbagai Jenis Arsitektur Prosesor Android. Pastikan untuk menyesuaikan Aplikasi yang ingin kamu pasang dengan jenis Prosesor Smartphonemu ya...
Terimakasih banyak sudah membaca semoga bermanfaat
~
~
Sumber:
How To Geek

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review App Musicolet: Aplikasi music yang pas bagi editor

Bot Telegram terbaik 2020 yang akan membantumu lebih produktif

Ada yang berwarna mahal!! Inilah Fakta Menarik Bendera di Dunia