Review App Microsoft Launcher: Aplikasi Launcher yang bikin ponsel kamu makin produktif
Tidaklah dipungkiri bahwa ponsel pintar dengan fitur yang dibutuhkan untuk mendukung semua aktivitas harian penggunanya tentu akan sangat diinginkan, karena jika hal itu terpenuhi maka sang aktivitas yang dilakukan pengguna ponsel pintar akan lebih efisien dan efektif.
Salah satunya adalah launcher yang ringan serta memiliki banyak fitur untuk produktifitas, yaitu Microsoft Launcher yang dikembangkan tentunya oleh tim Microsoft, di playstore sendiripun Microsoft Launcher yang memiliki ukuran kurang dari 30 MB ini sudah diunduh sebanyak 10 juta kali dengan mendapat rating hingga 4,6 bintang saat artikel ini dibuat,
Sebenarnya aplikasi ini sudah dirilis sejak 28 Oktober 2015 tetapi baru populer beberapa waktu belakangan ini.
Eksplor Fitur Microsoft Launcher
Tampilan awal 1
Ikhtisar
Fitur ini
adalah kumpulan dari berbagai fitur kotak yang mirip di Windows 10
Berita
Kamu tidak akan pernah lagi ketinggalan informasi ter-update dengan melalui fitur ini karena semua berita yang kamu minati akan ditampilkan berdasarkan label seperti teknologi, olaharaga, selebriti, dll yang bisa kamu kostumisasi sendiri sesuai kebutuhan dan beritanya bisa dibaca langsung di microsoft launcher.
Manajemen Akun Microsoft
Dengan fitur ini kamu bisa memanajemen akun microsoftmu yang ada dilaptop dengan memasukannya ke ponselmu dengan cukup mudah melalui fitur ini, tidak hanya itu kamu juga bisa memasukan akun wunderlist kamu juga.
Tambahkan widget
Dibandingkan dengan yang ada dibawaan android fitur yang satu ini lebih efisien karena dikelompokan berdasarkan kata yang ada. Untuk widget bawaan nya aplikasi ini ada widget jam, pengganti wallpaper, dan pencarian.
Cuaca
Untuk kamu yang aktif di beraktivitas di luar, tenang saja aplikasi ini sudah dillengkapi fitur cuaca yang lengkap mulai dari suhu,perubahan cuaca setiap jam, perubahan cuaca 3 hari kedepan, dan menambahkan banyak lokasi lain.
Waktu Layar
Dengan fitur ini kamu bisa melihat seberapa lama penggunaan aplikasi, taka hanya itu fitur ini juga akan melihat rata-rata penggunaan ponsel kamu selama sehari hingga seminggu dalam bentuk diagram yang terperinci.
Laci Aplikasi yang handal
Didalam menu ini ada fitur recent, new, dan all aps. Bila kamu menekan lama aplikasi maka akan muncul edit aplikasi dan info aplikasi. Selain itu kamu bisa menyembunyikan aplikasi.
Optimasi Perangkat
Untuk mempercepat perangkat dengan satu sentuhan.
Pemindaian Gambar
Dengan fitur satu ini tentu kamu tidak akan repot lagi untuk mencari sesuatu dengan kata-kata, melainkan menggunakan gambar dari galeri/ kameramu tentu fitur ini amat berguna untuk mencegah gambar hoax, tak hanya itu microsoft launcher juga memiliki scan QR-Code.
Pencarian suara
Memudahkan kamu kaum mager yang gak mau ribet-ribet mengetik di layar, kamu bisa mengucapkan kalimat yang bisa kamu cari dan akan dicarikan langsung oleh bing search. Tapi sayang untuk bahasa indonesia belum didukung, moga kedepannya microsoft segera menambahkan dukungan bahasa indonesia ya...
Kalender
Fungsinya mirip widget Google kalender dimana kamu bisa melihat acara dan ppengingat yang kamu buat secara langsung.
To-do
Untuk kamu yang suka membuat list tugas di wunderlist dan Microsoft todo maka, fitur ini amat membantumu untuk melihat tugas yang kamu buat tanpa harus membuka PC mu.
Sticky notes
Kalau kamu pengguna windows 10 pasti sudah tau apa fungsi aplikasi ini, yup... untuk menambahkan catatan dan sekarang semua catatan yang kamu buat di PC mu sekarang bisa kamu sinkronkan di ponselmu melalui fitur ini.
Recent activity
Dengan adanya fitur ini kamu bisa melihat hal yang terakhir kamu lakukan pada ponselmu secara mendetail.
Wallpaper
Nah kalau fitur yang ini amat berguna bagi kamu yang suka gonta-ganti wallpaper tanpa harus ribet-ribet menggantinya, karena kamu bisa menggunakan wallpaper slideshow harian yang ingin kamu gunain,kamu bisa mengunakan slideshow bawaan atau menggunakan kostumisasi sendiri, tak hanya itu fitur menarik lainnya adalah wallpaper harian bing yangtentunya amat indah dan membuat ponselmu lebih hidup anti-mainstrem gitu lah....
Tema gelap
Bagi kamu yang bosen dengan tema putih bawaan. Maka fitur tema gelap akan memudahkan kamu untuk membaca dimalam hari dan untuk layar amoled akan menghemat banyak baterai. Juga ada tema transparan lho..
Gestur
Fungsinya untuk mengatur gerakan isyarat jarimu agar lebih cepat dalam mengakses aplikasi lain saat menggunakan Microsoft Launcher.
Layar utama
Melalui fitur pengaturan yang ini kamu bisa mengatur Tata letak ikon, Icon pack, Tampilan folder, Bilah Pemberitahuan, dan pengaturan lainnya.
Dokumen
Kamu bisa
mengedit dokumen yang sudah kamu buat di PC langsung di ponselmu tanpa harus
ribet-ribet pakai USB atau FTP.
Nah kamu tertarik ingin mencobanya kamu bisa langsung instal di link Microsoft Launcher. Dan temukan banyak fitur keren dan bermanfaat lainnya.
Untuk Review app selanjutnya mimin akan membahas Mixplorer: aplikasi File Manager yang akan membuat HP mu semakin canggih.
Komentar
Posting Komentar